Ketua Umum KONI Pusat mengucapkan banyak terima kasih kepada pengurus Sub PB PON klaster kimika yang dihadiri oleh Ketua Harian dan Sekum Sub PB PON Klaster Mimika. Pada kesempatan tersebut juga disampaikan, apa yang dibutuhkan oleh Ketua Umum ada semua di Sekretariat Panwasrah Sub PB PON Klaster Mimika, terutama pada Ketua Panwasrah Sub PB PON Klaster Mimika, Anggota Panwasrah dan seluruh tenaga pendukung yang ada di sekretariat Panwasrah Sub PB PON Klaster Mimika. Hampir semua Info yang dibutuhkan ada dan informatif, dan tentunya ini harus dijaga sampai perhelatan ini selesai, masih ada 8 hari kedepan, ujarnya lagi. Disisi lain Ketua Panwasrah Sub PB PON Klaster Mimika mengatakan, ada beberapa kekurangan yang seharusnya bisa di infokan lebih baik, seperti bidang bidang yang ada di Sub PB PON Klaster Mimika, seperti Kesehatan, Transportasi dan akomodasi.